Pengertian Pengumuman
Pengumuman adalah surat yang disampaikan kepada umum, sekelompok khalayak tanpa harus diketahui siapa dan berapa jumlah pembacanya, dan siapa pun berhak membaca, namun tidak semua pembaca itu berkepentingan.
Pengumuman dapat disampaikan secara lisan ataupun tertulis
1) Secara lisan, misalnya melalui upacara bendera disekolah oleh kepala sekolah atau guru, melalui pengeras suara di masjid-masjid, melalui radio, ataupun melalui mobil keliling oleh aparat pemerintah dsb.
2) Secara tertulis, misalnya dalam bentuk surat yang terpampang dalam papan pengumuman, melalui koran atau majalah atau bahkan melalui internet.
Cara Membuat Pengumuman
Pada saat membuat dan menyampaikan pengumuman hal yang perlu dan kamu lakukan adalah memerhatikan hal-hal sebagai berikut.
-
Kejelasan
Membaca kalimat dengan jelas sehingga pengumuman yang kamu baca terdengar jelas dan isinya mudah dipahami.
-
Lafal
Lafalkan huruf atau kata dengan benar, dengan seperti ini kalimat yang dibaca tidak menimbulkan makna yang berbeda.
-
Intonasi
Intonasi adalah Tinggi rendahnya nada pada saat kamu membaca. Dengan menggunakan intonasi yang tepat maksud pembicaraan akan mudah dipahami dan dimengerti.
-
Jeda
Jeda merupakan waktu berhenti sesaat ketika kamu membaca, yang dimaksud berhenti sesaat adalah waktu kita menarik napas. Jeda juga bisa menentukan isi saat kamu membaca pengumuman.
-
Volume Suara
Adapun vaktor volume merupakan yang sangat penting saat kamu membaca atau berbicara. Pendengar tidak akan mampu memahami isi atau maksud dari pembaca, jika si pembaca berbicara terlalu pelan. Tempat dan suasana saat berbicara juga sangat memengaruhi volume suara.
Contohnya, ketika kamu berbicara di sebuah lapangan upacara, sebaiknya kamu berbicara dengan bahasa yang lantang sehingga semua peserta upacara mendengar ucapanmu dengan jelas.
Macam-macam Jenis Pengumuman
Pembuat atau penulis pengumuman biasanya adalah lembaga pemerintah, organisasi sekolah, panitia lomba, panitia suatu kegiatan tertentu, atau perseorangan. Suatu informasi yang dapat disebut pengumuman adalah sebagai berikut.
- Pengumuman tentang adanya pemadaman listrik termasuk pengumuman dari lembaga pemerintah (dinas).
- Pengumuman tentang reuni akbar sekolah adalah pengumuman dari organisasi sekolah (resmi).
- Pengumuman tentang kegiatan lomba termasuk pengumuman dari panitia lomba (resmi).
- Pengumuman tentang kegiatan amal pengumuman dari kegiatan amal (resmi).
- Informasi tentang layanan umum seperti, daftar apotek jaga, daftar telepon penting pada suatu wilayah, kurs mata uang asing (bisnis).
- Pengumuman tentang kehilangan atau pengumuman dukacita termasuk pengumuman perseorangan.
Pokok-Pokok Pengumuman
- Tujuan pengumuman
- Isi pengumuman
- Sasaran pengumuman
- Media yang digunakan
- Bahasa pengumuman
- Bentuk pengumuman
Tujuan Pengumuman
Tujuan pengumuman adalah sesuatu yang dikehendaki atau diinginkan dalam suatu pengumuman. . Pesan atau informasi yang disampaikan dalam pengumuman harus benar, jelas, dan sesuai dengan tujuan pengumuman tersebut
Sasaran Pengumuman
Sasaran pengumuman adalah orang yang memiliki kepentingan dengan isi dari pengumuman itu. Sasaran pengumuman ini biasanya tidak diketahui dengan pasti berapa jumlahnya dan disesuaikan dengan isi dan tujuan dari pengumuman ini.
Media Yang Digunakan
Media yang digunakan dalam sebuah pengumuman harus disesuaikan dengan sasaran pengumuman. Media yang digunakan tergantung pada apa, siapa, dan di mana sasarannya
Bahasa pengumuman
- Baik
- Jelas
- Teratur
Bentuk Pengumuman
Bentuk pengumuman adalah tata letak atau pemosisian bagian-bagian surat tertentu dari sebuah pengumuman sesuai dengan fungsi dan perannya.
Ciri-ciri Pengumuman
- Ditujukan kepada umum
- Tidak bersifat rahasia
- Disampaikan secara terbuka
- Isinya menyangkut orang banyak
Syarat-syarat Pengumuman :
1) Menggunakan bahasa yang dapat dipahami oleh umum
2) Isinya jelas, tidak menimbulkan salah paham
Jenis-jenis Pengumuman
Berdasarkan sifatnya pengumuman terdiri dari:
- Pengumuman resmi atau formal
- Pengumuman tidak resmi atau non formal
Berdasarkan pihak yang mengeluarkan;
- Pengumuman persoalan
- Pengumuman lembaga atau kelompok
Contoh Pengumuman Sekolah
Telah ditemukan sebuah tas berwarna cokelat beserta kartu pelajar dan surat-surat penting lainnya.Kepada Siswa SMPN I yang merasa kehilangan dimohon menghubungi petugas piket.
Atas perhatiannya seluruh siswa SMPN I, kami ucapkan terimakasih.
Jakarta, 4 Mei 2007
Petugas Tata Usaha
Ttd.
Ester Damayanti, S.Pd.
Contoh Pengumuman
PENGUMUMAN LELANG KEDUA
EKSEKUSI HAK TANGGUNG
Nomor : 2008/X/03/Oicocredit/CV.AS
Berdasarkan Pasal 6 Undang-Undang Hak dan Tanggung Nomor 4 Tahun 1996, dengan ini Adira Credit di Indonesia Jl. Sumbing No. 10, Candi Baru, Jawa Tengah, melalui Kantor Pelayanan Piutang dan Lelang Negara (KP2LN) Surakarta akan melakukan lelang terhadap
1. Tanah, SHM No.400 luas ± 5.295 m2 atas nama Rachmad Sulbani, S.E., M.M., terletak di Ds./Kel. Genengduwur, Kec. Gemolong, Kab Sragen.
2. Tanah SHM No. 2501 luas ± 14.000 m2 atas nama Rachmad Sulbani, S.E., M.M., terletak di Ds. Tegaldowo, Kec. Gemolong, Kab. Sragen. yang akan dilaksanakan pada:
Hari/tanggal : Kamis, 17 Oktober 2008
Jam : 11.00 WIB
Tempat : Aula Kantor KP2LN Surakarta, Semarang
Alamat : JL. Ki Mangun Sarkoro No.141 Surakarta, Semarang
Syarat-syarat lelang:
1. Peserta lelang/ kuasanya harus hadir sebelum pada waktu pelaksanaan lelang
2. Peserta lelang diwajibkan menyetor uang jaminan sebanyak Rp10.000.00 (sepuluh juta rupiah) ke Rekeniong KP2LN Surakarta No. 003.503.2726 di Bank BNI Cabang Surakarta paling lambat 1(satu) hari sebelum dilaksanakan lelang/ tunai pada saat pelaksanaan lelang.
3. Bagi pemenang lelang yang ditunjuk wajib dan harus melunasi pembayaran secara tunai paling lambat 3 (tiga) hari kerja setelah lelang.
4. Bagi peserta yang tidak ditunjuk sebagai pemenang, uang jaminan dikembalikan oleh pejabat lelang setempat.
5. Penjelasan lebih lanjut dapat menghubungi KP2LN Surakarta , Semarang(0271-723644)
Surakarta, 03 Oktober 2008
Ttd.
Adira Credit
demikianlah artikel dari duniapendidikan.co.id mengenai Contoh Pengumuman Layanan Umum : Pengertian, Cara Membuat, Macam, Jenis, Pokok, Tujuan, Sasaran, Media, Bahasa, Bentuk, Ciri, Syarat, Jenis, semoga artikel ini bermanfaat bagi anda semuanya.